Selasa, 07 Mei 2019

MENCARI MODA TRANSPORTASI DARAT YANG COCOK UNTUK MUDIK LEBARAN


Assalammualaikum warrohmatullahh wabarakatuh
Lebaran tahun ini sudah didepan mata , bagaimana persiapan sobat..?apakah sudah menentukan pilihan tranportasi yg mau sobat gunakan..? Tentunya sobat akan mempertimbangkan/mencari solusi moda transportasi yg akan sobat semua gunakan. Apakah menggunakan moda transportasi laut, udara, atau darat. Dalam menentukan pilihan moda transportasi, anda perlu memperhatikan berbagai hal, seperti waktu, tenaga, dan juga biaya selain mempertimbangkan kelebihan dan kekurangannya.Bingung menentukan moda transportasi yang tepat? Yuk simak ulasan berikut ini!

TRANSPORTASI DENGAN BUS ATAU TRAVEL

Pembelian tiket mudah ,Harga tiket terjangku dan jurusan yang beragam
Salah satu alternatif moda transportasi darat yg masih menjadi favorit banyak masyarakat kita selain kereta api adalah bus dan Travel. Di tengah berbagai promo tiket pesawat dan kereta yang ditawarkan ,bus dan Travel tetap terus setia beroperasi melayani penumpangnya di berbagai daerah ,baik di P.Jawa. ,Sumatera ataupun pulau" besar lainnya. Dibandingkan dengan pilihan lain (kereta, pesawat, atau kapal laut), bus dan Travel memiliki berbagai macam kelebihan dan keuntungan yang tidak dimiliki moda transportasi seperti pesawat udara,kereta api atau kapal laut disamping harga yg relatif murah ,bus dan Travel dapat menjangkau kota-kota kecil yg tidak terakses oleh pesawat udara,kereta api apalagi kapal laut.Di samping tarifnya yang terjangkau, menaiki bus atau travel sangatlah fleksibel karena tiketnya dapat dibeli melalui agen" atau pemesanan via telpon.( Untuk Travel )Selain fleksibel dalam pembelian tiket, daerah jangkauan rutu/jurusan bus dan travel sangatlah banyak dan beragam.Sobat bisa menaiki bus atau travel apabila kota/kampung halaman sobat tidak terjangkau oleh kereta atau pesawat, terutama apabila masih berada di satu pulau.

Waktu Tempuh Lebih Lama

Meskipun pulang ke kampung halaman dengan bus/travel memiliki beberapa kelebihan, namun moda transportasi ini juga punya kekurangan.Tentunya Sobat perlu memperhatikan waktu tempuh yang dihabiskan selama perjalanan, terlebih utk Musim mudik lebaran yang membuat arus jalan lebih padat dari biasanya dan perjalanan memakan waktu lebih lama, maka.Jika sobat harus menumpang bus/t ravel, tidak ada salahnya sobat untuk mempertimbangkan waktu, tenaga dan biaya yang akan anda habiskan selama perjalanan mengingat waktu tempuh yang mungkin relatif lama dan juga biaya lebih boros karena buat jajan selama diperjalanan..hehehe...😂😂

TRANSPORTASI DENGAN KERETA API

Jarak tempuh yang pasti , fasilitas dan Pelayanan yang baik

Tidak dapat dipungkiri, bahwa kini kereta api adalah moda transportasi sejuta umat.Dengan meningkatnya kualitas pelayanan dan fasilitas kereta api di Indonesia, membuat banyak orang mulai memilih untuk mudik menggunakan moda transportasi sejuta umat ini. Mudik dengan kereta api saat ini bsa dibilang menjadi favorit dan rebutan masyarakat kita, karena selain waktu tempuh yang sudah pasti (on time),berbagai kenyamanan dan fasilitas kereta api yang diberikan kepada penumpang sangatlah recommended banget yang bisa memanjakan sobat semua...👍👍

Tiket Kereta Cepat Habis

Perlu sobat ketahui,di banyaknya fasilitas service lebih yang diberikan pihak PT.KAI , tetap masih ada kekurangan yang ada juga jika sobat menggunakan transportasi sejuta umat ini.meskipun tidak mutlak dikatakan kekurangan ,tapi kenyataannya banyak pengguna yang tetap aja tidak bisa menikmati perjalanan dengan kereta api, terlebih untuk momen-momen seperti mudik lebara. Sobat harus berlomba-lomba untuk mendapatkan tiket yang sobat inginkan supaya tidak kehabisan tiket,meskipun pihak PT.KAI telah menyediakan fasilitas online booking yang disediakan.Selain dari pada itu ,untuk sobat yang terutama tidak ada jalur lintasan kereta api,pada akhirnya hanya bisa menghisap jempol dan bermimpi untuk menggunakan moda transportasi sejuta umat ini.😭😭
Untuk sobat yang tetap ingin mudik menggunakan kereta api, sobat perlu memastikan biaya tambahan  transportasi untuk menuju ke stasiun dan biaya tambahan transportasi dari stasiun hingga Sampai dirumah. So...,sobat perlu merencanakan perjalanan mudik dengan maksimal sehingga sobat tidak mendapatkan kendala selama perjalanan nanti.

TRANSPORTASI  DENGAN MOBIL PRIBADI

Pilihan moda transportasi lain yang bisa sobat bisa manfaatkan untuk mudik lebaran ialah MOBIL PRIBADI. Perjalanan menggunakan mobil pribadi masih banyak dimanfaatkan sebagian banyak orang karena dengan alasan ,santai dan fleksibel. Kelebihan pergi menggunakan mobil pribadi ialah sobat dapat menentukan sendiri waktu berangkat dan mau kemana saja sobat akan singgah. Hal tersebut lh  yang kadang menjadi poin plus untuk sobat yang berencana pulang kampung/ mudik.
Meskipun demikian, perjalanan menggunakan mobil pribadi mewajibkan sobat untuk mempersiapkan beberapa hal lebih matang ,seperti bekal selama perjalanan, anggaran bahan bakar mobil, dan yang tidak kalah penting adalah kondisi kendaraan dan kondisi kesehatan dan fisik sobat mengingat perjalanan akan lebih lama dari pada biasanya.
Demikian sedikit ulasan buat sobat semua yang ingin mudik dengan moda transportasi darat. Baik dengan bus,travel kereta api, atau kendaraan pribadi.sobat perlu mempertimbangkan moda transportasi mana yang sekiranya cocok dan pas buat sobat semua, tanpa melupakan moda transportasi mana yang cocok buat sobat semua dan perlu mempertimbangkannya dari segi keuangan, waktu, dan juga kenyamanan agar perjalanan sobat dapat sesuai dengan rencana.amminn....
Akhir kata kami mengucapkan " Selamat menunaikan ibadah ramadhoan 1440 H buat sobat yang menjalankannya ,mohon maaf lahir dan batin minal aidzin wal fa idzin '
Wassalam warrohmatullahh wabarakatuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar